Indonesia merupakan salah satu negara yang berada di wilayah Asia Tenggara. Sebagai negara kepulauan, Indonesia terkenal dengan beragam kebudayaan, adat, dan salah satunya destinasi wisata alamnya yang menggiurkan.
Jika kamu suka dengan wisata bawah
laut, Indonesia memiliki banyak sekali destinasi wisata bawah laut yang memamerkan
pesona indahnya dan disayangkan jika kamu melewatkannya.
Selain menjadi wisata bawah laut,
beberapa tempat ini juga menjadi tepat tinggal makhluk seperti ikan, terumbu
karang, dan ada juga yang menawarkan wisata sejarah. Bagaimana? Penasaran tidak?
Berikut ini berbagai tempat di Indonesia
yang tawarkan pesona indah bawah lautnya. Simak selengkapnya!
1. Kepulauan Bangka Belitung, Bangka Belitung
Keindahan wisata alam
Bangka-Belitung sesungguhnya tak terhitung. Selain pantainya yang indah,
Bangka-Belitung juga mempunyai kekayaan alam bawah laut yang memukau.
Cobalah mengunjungi Pulau
Kelapan, Pulau Ketawai, Pulau Putri, Pulau Lengkuas, Pulau Tanjung Tinggi, dan
Pulau Turun Aban. Pulau-pulau ini menawarkan spot keindahan alam bawah laut
berupa terumbu karang yang eksotis dengan ikan warna-warni yang seolah tampak
jinak dan menggoda.
2. Taman Nasional Bunaken, Sulawesi Utara
Berlokasi di Sulawesi Utara,
Taman Nasional Bunaken telah ditetapkan sebagai situs warisan dunia oleh UNESCO
pada tahun 2005 karena keindahan dan keragaman spesies di alam bawah lautnya.
Bayangkan saja, di Bunaken
terdapat lebih dari 300 spesies terumbu karang dan 3000 spesies ikan. Belum
lagi Bunaken telah menjadi habitat bagi cumi-cumi, kerang, udang, penyu langka,
serta ganggang laut.
Bunaken ini telah menjadi
ekosistem bagi beragam spesies biota laut dengan kondisi perairan yang masih
alami.
3. Kepulauan Wakatobi, Sulawesi Utara
Daya tarik Wakatobi antara lain
hamparan terumbu karang yang luas dan berwarna-warni. Terdapat lebih dari 750
spesies terumbu karang di Wakatobi dengan lebih dari 940 spesies ikan di
hamparan alam bawah laut seluas 1,39 hektare.
Menariknya lagi, kedalaman area
perairan Wakatobi bervariasi. Tentunya ini akan menjadi tantangan tersendiri
bagi para penyelam. Hampir setiap spot penyelaman menawarkan pesona yang berbeda-beda.
4. Raja Ampat, Papua
Destinasi utama di Raja Ampat
biasanya tertuju pada Pulau Misool. Pulau Misool sendiri terbagi menjadi area
Misool Timur, Misool Selatan, Misool Barat, dan Misool Utara.
Di Misool inilah, Anda bisa
menyaksikan keindahan alam bawah lautnya yang memesona. Menyaksikan satwa laut
secara langsung seperti pari manta, paus, dan lumba-lumba.
5. Pulau Weh, Aceh
Aceh pun banyak menawarkan keindahan alamnya, salah satunya
adalah Pulau Weh. Pulau yang bersebelahan dengan Pulau Sabang ini memiliki
keindahan bawah laut yang begitu cantiknya lho, Kawan Puan.
Salah satu tempat menyelam di Pulau Weh, Batee Tokong
menjadi rumah bagi berbagai macam hiu.
Kemudian Pantee Peunateung, tempat menyelam lainnya yang ada di Pulau
Weh juga menyimpan berbagai macam makhluk bawah laut dan terumbu karang.
Komentar
Posting Komentar